5 Gangster Terkaya Sepanjang Masa

Gangster-gangster ini telah menjalani kehidupan yang luar biasa berkat kekayaan yang mereka miliki, meskipun hal tersebut mereka jalani dalam waktu yang relatif singkat.

Mereka dilaporkan telah memiliki rumah mewah, kapal pesiar, perhiasan, mobil, bahkan sebuah pulau. Mereka memiliki desainer pakaian pribadi serta berbagai hiburan lainnya. Pengawal, kendaraan lapis baja bahkan menjalani operasi plastik untuk mengubah identitas, sudah menjadi bagian dari gaya hidup mereka.

Lalu, bagaimana nasib mereka saat ini? Kebanyakan dari mereka sudah tewas atau membusuk di sel penjara sampai mereka mati. Dan inilah lima gangster paling kaya dan sukses sepanjang masa.

5. Griselda Blanco, US$2 miliar.


Griselda Blanco dikenal dengan sebutan "The Godmother and The Black Widow," ia lahir di Kolombia, 15 Februari 1943. Griselda diduga telah melakukan lebih dari 200 pembunuhan dan mengangkut kokain dari Kolombia ke AS. Ia dibesarkan di tangan ibu yang kasar yang membuatnya terjun ke dunia prostitusi di usia muda. Ia bekerja sebagai wanita penghibur dan terlibat dengan Medellin Cartel. Griselda bekerja untuk mereka dalam menyelundupkan kokain dari Kolombia ke seluruh Amerika Serikat, bahkan ia merancang pakaian khusus yang dapat digunakan untuk mengangkut kokain dalam jumlah besar melalui US Customs.

Ia terus bekerja untuk Medellin Cartel sampai akhirnya tertangkap dan dipenjara karena konspirasi obat-obatan terlarang. Setelah dibebaskan, Blanco kembali ke Kolombia di mana ia ditembak mati oleh dua orang yang mengendarai sepeda motor, pada usia 69 tahun. Saat itu, ia sudah mengantongi pendapatan sekitar US$80 juta per bulan dan puncaknya mencapai US$2 miliar.

4. Carlos Lehder, US$2,7 miliar.


Lahir di Armenia, pada 7 September 1949, Carlos Lehder merupakan salah satu pendiri dari Medellin Cartel, yang mengambil kendali sebuah pulau di Bahama dan menggunakannya untuk mengangkut kokain dari Kolombia ke AS. Carlos ditangkap dan diekstradisi ke AS serta dihukum 135 tahun penjara. Setelah setuju untuk bersaksi melawan diktator Panama, Manuel Noriega, Lehder dimasukkan ke dalam program perlindungan saksi dan tidak terdengar lagi kabar mengenai dirinya. Pada saat pejabat pemerintah menangkapnya, mereka menyita rekening bank Lehder dan mengambil kepemilikan harta miliknya. Selama masa kejayaannya menjalani perdagangan narkoba dan pemerasan, Lehder berhasil mengumpulkan kekayaan lebih dari US$2,7 miliar.

3. Joaquin Guzman Loera, US$5 miliar.


Joaquin diyakini lahir pada 25 Desember 1954 di Meksiko. Ia dibesarkan oleh seorang peternak sapi, keluarganya sangat miskin, dan ia membantu keluarganya dengan berjualan buah untuk menutupi kebutuhan keluarganya. Ia juga belajar untuk menanam ganja dan bunga poppy yang menghasilkan opium untuk meningkatkan pendapatan keluarga. Tubuhnya yang pendek, membuatnya dijuluki sebagai "El Chapo" yang berarti orang pendek.

Setelah ayahnya menendangnya keluar rumah, ia hidup bersama kakek dan neneknya. Sejak saat itu, ia terkait dengan Kartel Narkoba Sinaloa, yang mengawasi perdagangan narkoba antara Meksiko dan AS. Obat-obatan terlarang yang ia peroleh dari Kolombia kemudian didistribusikan ke Meksiko, di mana Loera bertugas di bagian logistik, yang mengatur pengiriman ke AS dan Eropa dengan menggunakan pesawat, kapal, truk, kereta api dan helikopter. Saat pemimpin kartel ditangkap, Loera mengambil alih kepemimpinan. Ia kemudian mengembangkan bisnis dengan membuat shabu di Meksiko.

Menurut Forbes, kekayaan bersih Loera diperkirakan mencapai US$5 miliar. Loera berhasil kabur dari pihak berwenang dan masuk dalam daftar orang yang paling dicari oleh FBI selama lebih dari 10 tahun. Loera akhirnya berhasil ditangkap pada 22 Februari 2014 di sebuah resor di Mazatlan, Meksiko.

2. Amado Carillo Fuentes, US$25 miliar.


Amado Carillo Fuentes lahir pada Desember 1956 di Navolato Sinaloa, Meksiko. Ia dikenal sebagai "Lord of the Skies," karena berhasil menggunakan pesawat pribadi untuk membawa kokain ke seluruh dunia. Ia memiiki 27 pesawat jet pribadi, yang sebagian besar adalah Boeing 727. Fuentes membunuh mantan bosnya, Rafael Aguilar Guajardo, dan mengambil alih operasi.

Di bawah arahannya, kartel berkembang dan Fuentes berhasil menjadi salah satu pengedar narkoba yang paling kuat di dunia. Pada tahun 1997, Fuentes memutuskan untuk mengubah penampilannya di sebuah rumah sakit di Meksiko City dan akhirnya meninggal pada tanggal 3 Juli 1997, saat sedang menjalani operasi plastik. Pemakaman Fuentes digadang-gadang sebagai pemakaman paling mahal dalam sejarah Meksiko dengan ribuan orang yang hadir. Di masa jayanya, gangster yang satu ini dilaporkan memiliki kekayaan bersih lebih dari US$25 miliar.

1. Pablo Escobar, US$30 miliar.


Dan di urutan pertama ada Pablo Escobar yang lahir pada 1 Desember 1949 di Antioquia, Kolombia. Ia merupakan pendiri dari Medellin Cartel, salah satu kartel narkoba paling kuat dalam sejarah Kolombia. Pada tahun 1970-an ia mulai terlibat dengan kokain. Ia memiliki kemitraan dengan lima pemiliki bisnis ilegal lainnya dan membentuk Medellin Cartel, ia melakukan pembelian koka pasta dalam jumlah besar dari Bolivia dan Peru dan mengimpornya ke AS.

Menurut majalah Fortune dan Forbes, ia masuk peringkat ke-7 dari 10 orang terkaya di muka bumi. Kekayaannya diperkirakan mencapai US$30 miliar. Ia akhirnya ditembak mati oleh polisi Kolombia pada tahun 1993.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Belajar Bahasa Inggris

Arsip Artikel